Friday, August 22, 2014

Situs Purbakala Semedo



Bagi yang menyukai wisata mengenai zaman prasejarah, Situs Semedo wajib Anda kunjungi. Situs yang mulai terkuak mulai tahun 2005 ini terletak di Desa Semedo, Kecamatan Kedung Banteng, Kabupaten Tegal atau 23,8 KM dari pusat Kota Slawi, Kabupaten Tegal.
Penemu Situs Semedo ini adalah Pak Dakri, warga Desa Semedo yang mulai mengumpulkan fosil-fosil dari Bukit Semedo (148m, koordinat -6.958386, 109.282053) sejak tahun 2003 dalam keadaan tergeletak begitu saja di atas tanah, tanpa adanya proses penggalian. Beliau mengumpulkan satu persatu fosil tersebut dan menyimpannya di rumah beliau. Sehingga rumah beliau menjadi museum sederhana bagi fosil-fosil Semedo tersebut.

Binatang-binatang seperti Mastodon sp. (gajah purba), Stegodon sp. (gajah purba), Elephas sp. (gajah purba), Rhinoceros sp. (badak), Hippopotamus sp. (kuda nil), Cervidas (jenis rusa), Suidae (jenis babi), Bovidae (sapi, kerbau, banteng), dll ini pernah hidup di antara 1,2-0,4 juta tahun yang lalu di Semedo.
Di Semedo ditemukan kepingan tengkorak manusia purba Homo Erectus yang membuka cakrawala baru mengenai penyebaran Homo Erectus di Pulau Jawa yang menurut peneliti dari tim ahli Balai Pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran, fosil tersebut berusia sekitar 700.000 tahun lalu pada kala pleistosen tengah.

Selain fosil, diketemukan juga seperti kapak penetak (chopping tool), serpih (flake), serut (scrapper), tatal/limbah (debris), sedangkan batu yang digunakan sebagai alat, antara lain jenis batu rijang (chert), batu gamping kersikan (silisifide limestone) dan batu kalsedon.

Bagi yang bingung, di beberapa fosil terdapat penjelasan singkat dan beberapa poster informasi yang menarik untuk disimak.

Pemerintah setempat beserta para tim ahli pun sedang mengupayakan pembuatan museum khusus dan pengembangan Semedo menjadi Situs Zaman Pra Sejarah. Namun mesikpun sekarang tempatnya masih sederhana, kita bisa belajar banyak mengenai zaman pra sejarah khususnya di Tegal.


Artikel Terkait

Silahkan tinggalkan pesan atau berkomentar dengan baik dan sopan
EmoticonEmoticon